Ingin Menikmati Indahnya Indonesia di Pulau Lombok

Apa yang kalian pikirkan pertama kali kalau mendengar kata 'Pulau Lombok'? Rata-rata yang terbesit di benak kepala tidak jauh-jauh dari Gili Trawangan. Sebenarnya tidak bisa dibilang sepenuhnya salah, karena Gili Trawangan pun masih berada dekat dengan Pulau Lombok dan masih berada dalam wilayah provinsi Nusa Tenggara Barat.

Penyewaan sepeda di Gili Trawangan
Baca juga: Hal yang harus dilakukan ketika di Gili Trawangan

Tidak hanya Gili Trawangan yang begitu populer, Gili Meno dan Gili Air yang berdekatan dengan Gili Trawangan pun juga menjadi destinasi populer yang dituju wisatawan. Biasanya setiap pulau di Gili memiliki daya tarik tersendiri sehingga ketiga pulau ini tidak hanya menyediakan jasa untuk menikmati indahnya alam, namun juga menawarkan suasana untuk sekedar menikmati ketenangan yang bebas dari hiruk-pikuk jaman sekarang.

Sunset di Gili Trawangan
Apa hanya Gili Trawangan yang harus dikunjungi ketika kalian berada di Pulau Lombok? Jawabannya tidak. Karena saya pun baru menyadari, bahwa di Pulau Lombok juga memiliki destinasi-destinasi wisata yang juga tidak kalah populer dari Gili Trawangan. Sayangnya saya baru menyadari indahnya potensi wisata di Pulau Lombok setelah kami menyeberang kembali ke Pulau Bali dan bersiap untuk pulang ke kota dimana saya tinggal. Menyesal? Sudah pasti, namun saya bertekad suatu hari nanti pasti bisa mengunjungi dan mengelilingi pulau Lombok untuk menikmati keindahan alamnya dan tidak lupa juga untuk menyantap kuliner khasnya.

Pantai Tanjung Aan di Pulau Lombok (id.lombokindonesia.org)
Ketika kalian sedang ke Bali dan akan berencana menyeberang ke Gili Trawangan, saya sarankan bagi kalian yang masih memiliki banyak waktu untuk berlibur, kalian bisa langsung menyeberang dari Gili Trawangan menuju ke Pulau Lombok menggunakan feri dan bisa langsung menjelajah destinasi wisata yang ada di Lombok. Namun bagaimana dengan kalian yang punya waktu liburan yang cukup singkat apalagi jika kalian merasa repot harus menyeberang menggunakan feri? Solusi paling baik adalah menggunakan pesawat karena dengan pesawat kalian bisa memangkas waktu untuk sampai di tempat tujuan apalagi jika kota tempat kalian tinggal begitu jauh dari Lombok sehingga memang harus menggunakan pesawat untuk menuju kesana. Sudah pasti kalian harus mencari tiket pesawat yang bisa membawa kalian menuju ke Lombok dan untungnya beberapa kota besar memiliki penerbangan langsung menuju ke Lombok. Jika tidak ada? Mau tidak mau kalian harus transit dulu di kota yang memiliki penerbangan langsung ke Lombok. Bagaimana dengan harganya? Kalian juga tidak perlu khawatir, dengan Skyscanner, kita bisa mengetahui perbandingan harga tiket yang ditawarkan oleh jasa-jasa penyedia tiket di Indonesia. Sudah pasti harga yang ditawarkan selalu berbeda, jadi kita bisa memilih mana penyedia jasa tiket yang memberikan harga termurah untuk rute tersebut. Setelah mengisi rute darimana dan kemana tujuanmu, tanggal berangkat dan kembali, serta jumlah penumpang dan kelas tiketnya, kalian bisa langsung klik 'Cari Penerbangan' untuk melihat daftar harganya.



Setelah muncul daftar harganya, saya segera memberikan filter maskapai hanya pesawat Garuda Indonesia saja, sehingga daftar harganya yang muncul di layar hanya harga tiket pesawat Garuda Indonesia. Mengapa memilih tiket pesawat Garuda Indonesia? karena Garuda Indonesia sudah memberikan pelayanan bintang lima yang begitu memuaskan mulai dari check-in hingga landing sehingga wajar Garuda Indonesia masuk dalam jajaran 10 maskapai terbaik di dunia oleh Skytrax.


Setelah memilih jalur penerbangan langsung yang disediakan Garuda Indonesia, maka setelah itu kalian bisa melihat perbandingan harga yang diberikan oleh masing-masing penyedia tiket pesawat. Jika sudah mantap dengan harga yang diberikan oleh salah satu penyedia tiket pesawat, maka kalian bisa langsung memilih 'Pesan Tiket' dan akan diteruskan ke situs bersangkutan untuk diproses selanjutnya. Setelah mengisi data-data sesuai identitas dan sudah membayar pesanan tiket, tiket sudah di tangan dan siap menuju ke Lombok. Lombok, i'm coming!

Boarding pass (radarpena.com)
Disclaimer: Artikel ini diikutsertakan dalam lomba blog yang diselenggarakan oleh ID Corners dan Skyscanner.

Post a Comment

6 Comments

  1. banyak sekali sih destinasi yang belum pernah aku kunjungi :(

    ReplyDelete
  2. Lombok itu salah satu destinasi favorit aku

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya, kalo belum kesana belum merasakan indahnya lombok..

      Delete