[REVIEW] RIRE LIP MANICURE HIGH FIX

Haiiii balik lagi di catatan beauty nya bufferdotcom kali ini bufferdotcom akan membahas satu produk lipstick Korea yaitu Rire Lip Manicure High Fix. Bisa dibilang lipstick ini booming di awal tahun 2016. Selain musik dan film, Korea juga terkenal dengan produk-produk skincarenya yang bisa menjadikan kulit sipemakai mulus dan glowing bak artis Korea dan juga Korea terkenal dengan produk-produk makeup nya yang bagus dan oke punya.




Well,, apakah itu benar ? Yukkss mari kita coba salah satu produk makeup asal Negara ginseng tersebut…. Let’s check this out ~

1.       Packaging
Dari segi packging, jujur aku baru pertama kali liat bentuk lipstick dengan model seperti ini. Bentuknya kecil dan lucu mudah dibawa kemana aja. Tutup lipsticknya berbentuk segitiga dengan runcing bagian atas dan untuk kotaknya berwarna hitam dengan tulisan Lip Manicure High Fix di depan kotak. Bagian atas terdapat tulisan shade dan contoh warna shadenya. Untuk bagian kanan kiri terdapat tulisan Ingredient dan cara penggunaanya sedangkan bagian bawah terdapat tulisan Made In Korea.
  

 


2.        Aplicator

Untuk aplicatornya sama seperti lipstick liquid biasanya hanya saja untuk Rire aplicatornya pendek sehingga untuk penggunaanya kita harus perlahan-lahan mengusap dibibir. Mungkin untuk sebagian orang bakal kesusahan dalam pengaplikasiannya karena enggak terbiasa dengan aplikatornya yang pendek dan bisa saja bibir kita bakal terkena tutup botolnya saat pengaplikasian lipstick.



3.       Texture
Saat diaplikasin ke bibir lipstick ini enggak cepat kering dan hasilnya matte cuman dibibir akan terasa seperti berdebu jadi terlihat kering dibibir, aku saranin sebelum menggunakannya pakai aja lip blam agar bibir tidak terlalu kering atau setelah menggunakan lipstick ini kalian bisa gunain lip coatnya biar enggak terlihat kering dibibir. Lipstick ini hasilnya ringan dibibir dan kissproof serta agak sedikit transfer saat minum. Untuk baunya ini seperti bau permen.

4.       Longevity
Untuk ketahannya lipstick ini lumayan tahan lama. Hanya saja saat dipakai untuk makan berminyak dan minum warnanya akan hilang dibagian tengah bibir. Dan saat menghapus lipstick ini harus pake remover untuk lip ya karena jika hanya menggunakan air saja warna nya masih terlihat dibibir.

Harga lipstick ini sekitar 70.000 – 80.000 aku beli di online shop. Menurut aku untuk harga segitu bisa dibilang worth it lah sama hasil yang diberikan sama si mungil ini. Menurut kalian gimana ?? Yukks bagi yang penasaran bisa dicoba.. ^^

Sekian review kali ini…

See you ^^

Post a Comment

0 Comments